KEGIATAN TOURING & BAKSOS X-TRAIL CLUB INDONESIA CHAPTER REGIONAL JATIM
Sekitar pukul 08.00 WIB kami bergerak menuju Tempat Wisata Umbul Sidomukti, alhamdulillah kami tiba dilokasi dengan disuguhi pemandangan yang luar biasa, istilah kami ciamso alias ciamik soro..haha..sambil minum kopi dengan hawa dingin kami bercanda bersama, ngobrol bersama, dan mengakrabkan diri antara satu dengan yang lainnya. Inilah persaudaraan yang kita jaga, yang tua menghormati yang muda, yang muda menghormati yang tua
Tepat pukul 12.00 kami turun ke ungaran, untuk makan siang di cimory. Kemudian tepat pukul 14.00 WIB kami cekdi Hotel Horison Simpang Lima Semarang (bhuahahaha harus kesasar dulu pokoknya, soalnya nyari pintu tolnya njlimet / susah dengan kondisi jalan yang kecil)
Selepas cek ini hotel, peserta mendapatkan jam bebas, ada yang main ke sanak saudara, ketempat wisata lainnya, menikmati kuliner simpang lima, bahkan ada yang ngopi2 di mall
Hari Minggu pagi tanggal 12 Nopember 2017 sebelum cek out para peserta menikmati suasana car free day di simpang lima semarang, mulai gowes, joging dan hunting nasi liwet . Tepat pukul 09.00 kami cek out, disini kami mengambil rute arah pulang via jalur utara, dan tentunya singgah di Kota Demak untuk melakukan bakti sosial. Alhamdulillah acara bakti sosial berjalan lancar
Pukul 11.00 WIB kami melanjutkan perjalanan menuju Kota Pati untuk makan siang sembari shalat dzuhur. Kami makan di dua kelinci, dengan makanan kasnya nasi gandul (halah jadi pengen kesana lagi )
Tepat pukul 14.00 WIB kami melanjutkan perjalanan ke Surabaya dan sekitarnya dengan rute Rembang, Tuban, Lamongan, Gresik dan Surabaya, tentunya jalur ini lebih lengang daripada jalur selatan;